Begini Cara Mudah Ganti Template Blog dengan Template Sendiri - Ompian Langsung ke konten utama

Begini Cara Mudah Ganti Template Blog dengan Template Sendiri

Cara Mengganti Template Bawaan Blogger
Template atau tema pada suatu platform blog selalu menyediakan template default (bawaan), termasuk blogspot yang berbasis di blogger.com. Ada beberapa alasan kenapa Anda harus mengganti tema bawaan blogger dengan tema sendiri atau paling tidak, hanya melakukan penyesuaian (custom) pada beberapa bagian tema.

Alasan mengganti template/tema blogger

  1. Tampilan tidak sesuai kebutuhan;
  2. Tema/template blog tidak sesuai niche atau topik yang diusung;
  3. Terlalu mainstream dan mirip dengan situs web tertentu;
  4. .. dan masih banyak lagi.
Untungnya, Blogger membuatnya cukup mudah untuk Blogger pemula sekali pun. Jika ingin mengubah tampilan blog dengan mengganti template bawaan Blogger, Anda hanya perlu memilih template blog yang disediakan pada bilah tema dalam dashboard Blogger.

Template bawaan Blogger terbaru

Template bawaan blogger yang baru dirilis pada tahun 2017 yang lalu saya pikir sudah cukup untuk Anda gunakan sebagai blogger pemula yang baru memulai blog. Seperti yang kita tahu, Blogger merilis 4 template terbaru dengan tampilan antarmuka menarik (UI) dan user experience (UX) terjamin.

Contempo
Template Bawaan Blogger Contempo
Tempate Blogger Contempo

Emporio
Template Bawaan Blogger Emporio
Tempate Blogger Emporio

Soho
Template Bawaan Blogger Soho
Tempate Blogger Soho
Terkemuka/Notable
Template Bawaan Blogger Terkemuka
Tempate Blogger Terkemuka

Saat artikel ini ditulis, saya memakai template bawaan blogger "Terkemuka" tetapi sudah dimodifikasi atau didesain ulang sesuai kebutuhan.

Dengan menggunakan template bawaan Blogger di atas, Anda tidak perlu khawatir lagi dengan pemilihan warna dan penambahan widget karena sudah komplit di dalamnya. Jadi, kalau Anda sudah menentukan skema warna sendiri untuk blog, hanya perlu menyesuaikannya pada halaman desainer tema yang bisa diakses dan digunakan dengan mudah.

Cara ganti tema bawaan Blogger

Platform blogging berbasis Blogger menawarkan dua alat atau cara berbeda untuk mengubah atau mengedit template blog. Anda bisa menggantinya dengan alat perancang/desainer template, alat yang dibuat khusus untuk pengguna Blogger yang memungkinkan kita dengan sedikit atau tanpa pengetahuan tentang HTML dan desain web untuk membuat desain template kita sendiri.

Mengganti dan mengedit tema Blogger melalui alat desainer tema

Langkah 1 -- Masuk ke akun Blogger Anda, pilih blog yang ingin Anda edit, klik tab "tema". Sebenarnya melalui halaman ini Anda sudah bisa memilih template (gulir ke bawah) dan menerapkanya di blog. Namun, jika ingin mengedit beberapa bagian silakan lanjut membaca.

Pilih opsi "sesuaikan" jika ingin memodifikasi tampilan.
Menu Desainer Tema di Blogger
Gambar 1

Anda akan dialihkan ke halaman perancang template, tempat dimana Anda dapat memodifikasi template sesuai keinginan Anda.
Halaman Alat Desainer Tema Blogger
Gambar 2

Pada bilah atas halaman desainer template adalah alat untuk menyesuaikan blog Anda, sedangkan pada bagian bawah adalah layar pratinjau yang letak atau perubahan yang terjadi saat Anda membuat/mengubahnya.

Langkah 2 -- Pilih template/tema bawaan Blogger yang ingin Anda gunakan untuk blog atau situs web Anda (lihat gambar 2). Di bagian kanan atas alat desainer tema, klik tema yang Anda inginkan untuk memilih template Anda.

Langkah 3 -- Menyesuaikan latar belakang. Masih di halaman yang sama, pilih gambar latar belakang dan skema warna untuk blog Anda. Anda dapat memilih gambar latar belakang yang disediakan atau mengunggah gambar latar belakang Anda sendiri untuk digunakan. Bagian ini juga memungkinkan Anda untuk menentukan skema warna blog Anda.

Langkah 4 -- Sesuaikan lebar setiap elemen template Anda. Klik "Lanjutan", lalu pilih "Lebar" untuk menyesuaikan lebar elemen template dan sidebar blog Anda. Opsi ini memungkinkan Anda untuk menentukan lebar maksimum blog Anda dan lebar sidebar. Di bagian bawah halaman (pratinjau) Anda dapat melihat perubahan pada tampilan halaman blog.

Langkah 5 -- Sesuaikan tata letak blog Anda. klik "tata letak/gadget" lalu pilih tata letak yang Anda ingin ubah. Penyesuaian gadget blog juga bisa dilakukan langsung di halaman tata letak pada bilah dashboard Blogger.

Langkah 6 -- Simpan perubahan. Setelah Anda mengkustomisasi template sesuai keinginan Anda, klik tombol "Terapkan ke Blog" di sudut kanan atas alat desainer tema. Dengan mengeklik tombol tersebut, akan menerapkan setiap perubahan yang Anda lakukan sebelumnya ke template blog Anda.

Mengganti tema bawaan Blogger dengan tema sendiri

Di atas merupakan panduan langkah demi langkah menyesuaikan tema blogger bawaan dengan hanya melakukan perubahan pada beberapa bagian. Lalu bagaimana cara mengganti template blogspot dengan template sendiri?

Untuk mengganti tema/template bawaan Blogger dengan tema sendiri, caranya cukup mudah. Anda hanya perlu beberapa klik untuk melihat hasilnya.

- Masuk ke akun Blogger Anda, pilih blog yang ingin Anda edit, klik tab "tema".
- Di bagian kanan terdapat tombol cadangkan/pulihkan (hanya tersedia di dashboard blogger versi lama. Jika Anda menggunakan Blogger versi baru, di bagian kanan menu "tema" ada icon titik tiga untuk Anda pilih. Ada beberapa opsi yang disediakan versi baru blogger ini:
  • Cadangkan/backup -- untuk membackup template yang digunakan saat ini. Filenya akan tersimpan ke dalam perangkat yang Anda gunakan berekstensi .xml;
  • Pulihkan -- berfungsi untuk mengupload tema sendiri;
  • Beralih ke tema klasik generasi pertama;
  • Edit HTML
Pada beberapa kasus terjadi kegagalan dalam menerapkan atau upload tema sendiri. 

Jika Anda menemui pesan "tidak dapat memulihkan tema", gunakan opsi "Edit HTML". Fungsi Edit HTML memungkinkan Anda untuk menyalin code dari template sendiri dan menempel/paste ke dalam laman edit HTML.

Selesai!

Seperti yang kita tahu, tidak semua Blogger menyukai tema bawaan Blogger yang disediakan dengan alasan tidak cukup untuk menarik pengunjung. Oleh karena itu, banyak penyedia template untuk Blogger yang berformat .xml menyediakan template gratis maupun berbayar tetapi belum terjamin tampilannya secara UX. 
Artikel pilihan

Lanjut baca artikel ini

Komentar

Posting Komentar